Sunday, September 8, 2024
spot_img

Warga Pontianak Digegerkan Penemuan Mayat Pria Mengambang di Sungai Kapuas

Hi!Pontianak – Warga kawasan UKA Pontianak digegerkan dengan penemuan mayat pria yang mengambang di Sungai Kapuas, Selasa, 30 Agustus 2022.

Berdasarkan informasi yang dihimpun Hi!Pontianak, korban yang belum diketahui identitasnya itu merupakan korban tenggelam beberapa waktu lalu.

Saat itu, korban bersama warga yang lain tengah melakukan pemasangan oli pada pohon pinang yang akan dipakai untuk lomba panjat pinang di pinggiran Sungai Kapuas.

Posisi korban kala itu berada di bawah dan menopang rekannya yang naik ke atas pinang. Diduga ia tidak mampu menahan beban hingga korban tenggelam dan hilang di Sungai Kapuas.

Hingga berita ini diturunkan belum ada keterangan resmi dari pihak kepolisian dan belum ada informasi lebih lanjut terkait peristiwa tersebut.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -spot_img

Most Popular