Tuesday, December 10, 2024
spot_img

Raffi Ahmad Borong 20 Ekor Sapi Untuk Kurban, 2 Ekor Atas Nama Asistennya

Hi!Pontianak – Raffi Ahmad dan Nagita Slavina membeli 20 ekor sapi jumbo dan 10 ekor kambing untuk dikurbankan di hari raya Idul Adha, Minggu, 10 Juli 2022. Kabar tersebut diketahui dari unggahan video terbaru kanal YouTube Rans Entertainment,

Dalam video yang diunggah, memperlihatkan Raffi dan Nagita tengah memborong sapi dan kambing di Lebak Bulus, Jakarta Selatan. Raffi mengaku sapi-sapi itu akan diberikannya untuk asisten pribadinya, Merry dan Senses. Satu ekor sapi nantinya akan disumbangkan ke masjid.

“Aku udah beli tiga, buat Merry, Sensen, satu lagi aku sumbangin ke masjid-masjid,” ujar Raffi Ahmad dikutip Hi!Pontianak di kanal YouTube Rans Entertainment, Minggu (10/7/2022).

“Jadi total Aa sapi 20 ekor,” sambung karyawan Rans Entertainment, Haikal.

Baca Juga
Tips Memasak Daging Sapi Agar Empuk dan Lembut Hanya 10 Menit
Aksi Gemas Bocah Menangis Tersedu-sedu Sambil Peluk Sapi Miliknya Jelang Idul Adha

Sapi-sapi kurban milik Raffi itu berkisar antara 800 kilogram hingga 1,3 ton. Nagita menyebut, sapi-sapi yang mereka beli itu sudah memiliki sertifikat sehat dan tidak terinfeksi penyakit mulut dan kuku (PMK).

“Jadi kita cari sapi yang ada sertifikatnya, sekarang kan memang lagi ada wabah PMK. Jadi ini semua InsyaAllah sudah ada sertifikatnya,” tambah Nagita Slavina.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -spot_img

Most Popular