Saturday, February 15, 2025
spot_img

Bikin Merinding! Momen Pria Tunjukkan Ratusan Tokek di Penangkaran

Pontianak Today – Seorang pria di Kabupaten Probolinggo membagikan momen ratusan hewan tokek di ruang penangkaran.

Bikin merinding, tokek ini hidup bergerombol di dinding dengan jumlah yang sangat banyak. Ukurannya pun bervariasi, mulai dari kecil hingga besar dengan warna yang beragam. Semuanya berada di dinding ruang penangkaran.

Pria yang diketahui bernama Dayat ini menjelaskan bahwa kandang tokek biasanya tinggal sedang direnovasi sehingga ratusan tokek dipindah tempatkan.

Dayat juga tunjukkan beberapa jaring yang berlubang sehingga harus diperbaiki agar tokek tidak lari. Ia menambahkan bahwa cuaca yang hujan berpengaruh terhadap hewan yang satu ini sebab tokek biasanya tidak suka tinggal di tempat yang dingin dan lembab.

Diketahui penangkaran hewan tokek ini untuk memproduksi obat, minyak dan diekspor ke negara China.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -spot_img

Most Popular