Tuesday, December 10, 2024
spot_img

Bank Lescadana Hadirkan Investasi Emas untuk Kaum Milenial

Hi!Pontianak –Bank Lescadana Jakarta adalah Bank Perkreditan Rakyat yang berlokasi di PIK (Pantai Indah Kapuk) Jakarta Utara menawarkan berbagai produk perbankan yang menarik dan cocok untuk para milenial, yaitu Cicilan Emas ( CiMas).

Dengan harga terjangkau, Bank yang telah beroperasi sejak 2019 ini, memberikan masa angsuran yang cukup panjang, bahkan hingga 24 bulan.

Bayangkan, hanya dengan cicil Rp 120 rib, anda dapat memiliki emas. Pilihannya banyak, mulai dari 3 gram hingga 1.000 gram. Jangka waktu pun bisa dipilih, sesuai dengan keinginan kamu, mulai 6,12,18, dan 24 bulan.

Menabung lewat CiMas adalah cara menabung kekinian untuk para milenial ‘zaman now’. “Tahan terhadap inflasi dan fluktuasi kurs mata uang asing,” kata Iwan Adjie Sumantri, Direktur Utama, dalam keterangan tertulis yang diterima Hi!Pontianak, Rabu, 14 Juni 2022.

Bank Lescadana Hadirkan Investasi Emas untuk Kaum Milenial (1)
Program give away berhadiah emas di Instagram BPR Lescadana. Foto: Dok Hi!Pontianak

“Masyarakat kita harus didorong untuk menabung sedari dini. Nah, untuk kaum milenial, anak-anak muda yang kuliah, atau mereka yang baru mulai bekerja, sebenarnya bagus sekali kalau mau investasi emas. Bisa belajar mengelola keuangan melalui CiMas. Mulai dari 3 gram hingga 1.000 gram, dengan pilihan tenor sesuai kemampuan. Sehingga di akhir tenor, tidak terasa mereka sudah ada tabungan berupa emas,” paparnya.

Selain CiMas, Bank Lescadana pun memiliki produk unggulan lainnya. Ada tabungan, mulai dari Rp 50 ribu, deposito, serta fasilitas kredit, seperti KPR, Kredit Multi Guna, Kredit Modal Kerja, dan Kredit Back to Back.

Bank Lescadana Hadirkan Investasi Emas untuk Kaum Milenial (2)
Handi B, warga Pontianak, saat menabung emas di Bank Lescadana Jakarta. Foto: Dok Hi!Pontianak

Dan yang penting adalah Bank Lescadana terdaftar dan diawasi oleh OJK, dan simpanan di Bank Lescadana dijamin oleh LPS (Lembaga Penjamin Simpanan).

Nah, pada bulan Juli nanti, kata Iwan, Bank Lescadana akan merayakan usia 3 tahun. Karena itu, Bank Lescadana ingin memberikan hadiah Emas untuk 6 orang yang beruntung di bulan ini.

Kuis akan dilaksanakan 2 kali, yaitu pada 12 Juni dan 26 Juni. Untuk mengetahui apakah anda beruntung, silakan saja cek ke Instagram Bank Lescadana di @banklescadana. (Leo)

RELATED ARTICLES
- Advertisment -spot_img

Most Popular