Saturday, January 18, 2025
spot_img

Baim Wong Dikritik Netizen Usai Bikin Konten Anak SD yang Viral karena Kutu

Hi!Pontianak – Nama Baim Wong kembal menjadi pembicaraan publik, bahkan masuk ke jajaran trending topic di Twitter. Hal itu dikarenakan konten di YouTube. Ia membuat video bersama anak sekolah dasar (SD) yang viral karena rambut penuh kutu. Konten tersebut sontak dikritik oleh sejumlah netizen.

Melansir dari kanal Youtube Baim Paula, Baim Wong mengunggah tiga video terkait pertemuannya dengan anak SD itu. Ia menyebut nama dan menunjukkan wajah sang anak. Tak berselang lama di upload, video tersebut langsung diserbu dan dikritiik netizen lantaran ia menyebut nama dan menunjukkan wajah sang anak.

Baca Juga

Viral Aksi Guru Bersihkan Rambut Murid yang Dipenuhi Kutu

Viral Rambut Siswa SD Dipenuhi Kutu, Ini 4 Cara Membasminya

Salah satu netizen mengkritik Baim Wong karena dianggap tidak peduli pada perasaan sang anak. Ia membandingkan tindakan pria 41 tahun itu dengan guru sang anak.

Kalau lihat TikToknya, gurunya pinter banget milih angle supaya muka anak ini tidak terekspos. Bahkan, namanya saja tidak disebut. Identitasnya disembunyikan dengan baik supaya terhindar dari malu. Tapi kemudian Baim Wong datang…,” tulisnya.

Selain itu, ada netizen yang merasa khawatir pada sang anak karena nama dan wajahnya telah terekspos. Ia mengkhawatirkan anak itu menjadi korban bully.

Kasihan sama adiknya, karena jejak digital itu abadi, entar pas dia sudah gede baru kerasa, takutnya itu anak jadi bahan ejekan/bully-an di lingkungan sekolah dia. Lebih besar risikonya daripada ‘hadiah’ yang dikasih si Baim,” tulisnya.

Baim Wong. Foto: Ronny
Baim Wong. Foto: Ronny

Sementara itu, Baim dalam akun Instagram pribadinya mengunggah foto bersama dengan anak SD yang viral karena rambut penuh kutu dan sang guru.

“Ini dia sosok anak yang ada di video itu. Sebelumnya sudah nanya, boleh enggak di video, takutnya dia malu sama kejadian kemarin. Tapi ternyata enggak,” tulis Baim.

Dalam unggahannya, Baim juga menyampaikan terima kasih kepada sang guru anak SD itu. Sebab, sang guru menemani anak tersebut untuk membeli sepeda lipat.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -spot_img

Most Popular