Thursday, February 13, 2025
spot_img

5 Fakta Unik Lebaran Idul Fitri

Pontianak Today – Idul Fitri merupakan hari raya besar yang dilakukan umat Islam setelah berpuasa selama sebulan penuh.

Selain sangat ditunggu-tunggu oleh umat Muslim, ternyata terdapat sejumlah fakta menarik seputar Idul Fitri yang mungkin belum diketahui banyak orang. Berikut adalah lima fakta unik tentang lebaran Idul Fitri.

  1. Iftar pertama kali
    Iftar atau makan besar saat buka puasa pertama kali dilakukan di White House pada tahun 1805 oleh Presiden Thomas Jefferson.

Perayaan Idul Fitri sendiri dilakukan pertama kali pada tahun 1996 oleh mantan ibu negara Hillary Clinton. Bahkan sampai saat ini, makan malam di hari pertama Idul Fitri menjadi tradisi tahunan di White House, Amerika.

  1. Festival penutup puasa
    Idul Fitri dalam bahasa Inggris ‘Eid al-Fitr’ diterjemahkan sebagai festival menutup atau menyudahi puasa.

Seperti 1 Ramadan yang ditandai sebagai munculnya bulan baru, begitu pula dengan tanggal 1 Syawal. Di Indonesia sendiri ditentukan dengan melihat hilal atau bulan sabit muda pertama yang muncul di angkasa.

  1. Memiliki lama perayaan yang berbeda
    Perayaan Idul Fitri berlangsung selama dua atau tiga hari, bahkan sampai seminggu lamanya. Perayaan ini tergantung keputusan libur dari berbagai negara di seluruh dunia.
  2. Pemberian kado atau hantaran
    Selain Indonesia, kegiatan saling memberi kado atau hantaran juga dilakukan di beberapa negara lain.

Pemberian kado tersebut pun diberikan kepada anak-anak kecil saja dan bisa berupa bentuk uang, mainan, dan aksesori lucu.

  1. Waktu salat id yang berbeda
    Terdapat perbedaan waktu di berbagai belahan dunia ketika menunaikan ibadah salat id.

Di Timur Tengah, salat id dilakukan berdekatan dengan salat subuh pada awal hari. Sementara itu, di Inggris, salat id dilakukan sekitar pukul 7 pagi.

RELATED ARTICLES
- Advertisment -spot_img

Most Popular